Minggu, 25 September 2016

PELAJARAN FARMASI

Bagi kalian yang masih ragu , apakah farmasi itu berat dan sebagainya...
janganlah ragu, karena semua itu butuh proses dan usaha, 
disini saya akan kasih info , apa saja sih yang ada di farmasi ...
langsung saja yahh..
Hasil gambar untuk semua tentang farmasi


farmasi adalah sebuah cabang kesehatan yang bergerak di bidang obat-obatan ,
tapi tak selamanya farmasi hanya bergelut di bidang obat-obatan, tapi juga di bidang kecantikan,jamu tradisional,kimia,dan mungkin masih banyak lagi...
anyak sekali mata pelajaran yang di pelajari setiap hari,
seperti farmakologi yaitu pelajaran tentang obat-obat ,ada farmakognosi tentang bahan-bahan obat tradisional , simplisia ,kimia analis,kimia organik dan anorganik,ilmu resep,sinonim,bahasa latin dan masih banyak lagi .

ilmu resep, adalah pelajaran tentang bagaimana cara membuat obat ,sediaanya,kelebihan kekurangan dari obat itu,aku ambil contoh adalah serbuk atau dalam farmasi disebut pulvis, adalah sediaan serbuk yang mengandung 1 atau lebih bahan obat untuk pemakaian oral. kelebihan dari serbuk adalah mudah untuk di gunakan untuk orang atau anak-anak yang sukar untuk menelan kapsul atau tablet , kekuranganya salah satunya adalah  tidak tertutupnya rasa tidak enak dan masih banyak lagi tentang serbuk dan sediaan lainya seperti kapsul, tablet,cream,larutan,ekstrak ,dll.

farmakologi, adalah pelajaran yang mempelajari tentang nama paten obat,nama generik obat,sediaanya , pabriknya dan juga khasiat dari obat itu sendiri, di pelajari juga tentang bagaimana obat itu bekerja dalam tubuh kita, efek samping dari obat iti dan pembagian dari obat itu seperti alu ambil contoh antibiotik berasal dari mikroba , jamur atau makhlik hidup lain yang memiliki fungsi untuk membunuh bakteri atau mikroba lain dan antibiotik ini memiliki efek toksisitas yang kecil.pembagian dari antibiotik itu banyak sekali seperti golongan penicillin(amoxicillin,amoxil,co-amoxyclav dll ),sulfanomida,garamycin sulfat,tetracyclin dll.dan masih banyak lagi tentang pelajaran farmakologi itu.

farmakognosi, adalah pelajaran tentang simplisia atau bahan obat dari tumbuh-tumbuhan,di kupas juga tentang nama latin tumbuhan,nama lainnya,jenis-jenisnya,khasiatnya,zat berkhasiatnya dan lain-lainya

IKM ,pelajaran ini berisi tentang kesehatan masyarakat seperti apa itu 4 usaha kesehatan masyarakat : promotif,preventiv (pencegahan ) , kurativ (pengobatan ) , rehabilitatif (penyembuhan). juga tentang human excreta(kotoran manusia),refuse(sampah), bagaimana cara pembuanganya dan masih banyak lagi.

  U.U.KESEHATAN yaitu tentang perundang-undangan yang mengatur semua tentang kesehatan, seperti undang-undang tentang obat bebas,obat narkotik, obat psikotropik,obat bebas terbatas,PBF(Pedagang Besar Farmasi), apotek dan masih banyak lagi

sinonim yaitu pelajaran tentang nama lain dari nama latin,nama kimia,nama lazim sebuah obat. seperti ACETAMINOPHEN,memiliki nama kimia N-asetil p-aminofenol, memiliki nama lazim paracetamol, memiliki sinonim PARACETAMOL (GENERIK ),PANADOL (STERLING) , PAMOL (NEW INTERBAT),SANMOL (SANBE FARMA ) , SELESMOL (SEJAHRETA LESTARI FARMA ) , SUMAGESIC (UAP ), TAMANOPHAN (ADITAMA RAYA FARMINDO ), dan memiliki sediaan syrup 160 mg/5ml , drops 60 mg/ml , tablet 500 mg.

ada juga pelajarn bahasa latin , administrasi , dan masih banyak lagi,
BECAUSE IN MEDICINE YOU WILL NEVER STOP LEARNING

Jadi itulah SEDIKIT dari farmasi, janganlah ragu dalam belajar.
banggalah jadi anak farmasi

tunggu atikel ku selanjutnya yaah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar